-->

About

GPM Di Wineru Di Pimpin Ketua TP PKK Istri Pjs Bupati Reza

Klik Berita
October 23, 2024, 17:55 WIB Last Updated 2024-10-23T09:59:12Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


MINUT -Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara Menggelar Gerakan Pasar Murah (GPM) di Desa Wineru, Kecamatan Likupang Timur. Rabu 24 Oktober 2024. Wargapun antusias belanja bahan pokok untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.



Gerakan Pangan Murah di Desa Wineru tersebut dipimpin Ketua TP PKK Minut Puspita Idowati Rajaguguk, istri dari Pjs Bupati Reza Dotulung. GPM ini digelar dalam rangka stabilisasi pasokan dan harga pangan, sekaligus menekan angka inflasi.



Dalam sambutannya Ketua TP PKK Minut, Puspita Idowati Rajaguguk mengatakan, gerakan pangan murah ini akan terus kembali dilaksanakan secara terus-menerus di sejumlah kecamatan.


“Tujuan utamanya Gerakan Pangan Murah ini yaitu untuk memberikan jaminan ketersediaan pangan dan barang-barang yang dibutuhkan oleh masyarakat. Selain itu, gerakan pasar murah ini untuk memberikan subsidi harga, sehingga masyarakat dapat membeli komoditas dengan harga yang lebih murah, juga untuk menekan inflasi di daerah,” jelas Puspita



Lanjutnya, Gerakan Pangan Murah ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara dalam menjaga ketahanan pangan serta mendukung kesejahteraan masyarakat untuk mendapatkan bahan pokok dengan harga murah.



Dalam laporannya, Kadis Pangan Jovieta Supit mengatakan kegiatan ini merupakan upaya nyata Pemkab Minut untuk mendukung masyarakat dalam memenuhi pangan sehari-hari dengan harga terjangkau serta menstabilisasi pasokan dan harga pangan sekaligus menekan angka inflasi.



“Komoditas yang disediakan dalam Gerakan Pangan Murah ini antara lain beras mapalus 5 kg Rp.62.500, gula pasir Rp.13000, telur Rp 48000, minyak goreng 1 liter Rp.12500, 1 kg tepung terigu Rp.8500, 1 kg cabai rawit Rp.40.000, 1 kg cabe kriting merah Rp 25000, 1 kg bawang merah Rp.25000, 1 kg bawang putih Rp.35000 , dan daging ayam Rp.31000. Komoditas-komoditas ini dijual dengan harga yang lebih rendah dibandingkan dengan harga pasar,” jelas Jovieta



Hadir dalam kegiatan ini, Camat Likupang Timur Delby Wahiu, Kadis Perdagangan Maxilmilian Tapada, Kadis Pertanian Wangke Karundeng, Kadis Perhubungan Bobby Najoan, pemerintah desa dan warga Desa Wineru.

Komentar

Tampilkan

Terkini