MINUT – Yohan Wewengkang S.Sos M.Kes, Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga Minut l, dipercayakn sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Minut.
Tertanggal (31/10/2024) Surat perintah tugas keluar dan langsung diserahkan langsung PjS. Bupati Minut Reza Dotulung, Jumat, (01/11/2024) di Kantor Bupati Minut.
Yohan Wewengkang telah menggantikan Kepala Dinas Audy Sambul yang memasuki masa purna bakti dan harus melepas jabatan sebagai Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Minahasa Utara.
"Atas dedikasi dan pengabdian Audy Sambul sebagai Aparatur Sipil Negara pemerintah memberikan apresiasi yang tinggi sekaligus berterima kasih kepada beliau." Ujar Pjs Bupati Reza.
Yohan Wewengkang diserahi tugas ini sebagaimana surat perintah pelaksana tugas nomor: 1563/BMU/X/2024 yang ditandangi tanggal 31 Oktober 2024. Dalam mengisi kekosongan, Pjs Bupati Minut Reza Dotulung memberikan kepercayaan dengan menyerahkan surat perintah pelaksana tugas kepada Johan Wewengkang sebagai Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga menggantikan Audy Sambul.
“Amanat dan kepercayaan ini kiranya dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab. Bekerjalah dengan baik guna meningkatkan etos kerja untuk melayani masyarakat,” pesannya.
Dalam kesempatan tersebut, Plt. Kadispora Johan Wewengkang, menyampaikan terima kasih kepada Pjs Bupati Reza Dotulung yang telah memberikan kepercayaan kepadanya.
“Saya akan berusaha seoptimal mungkin untuk memberikan yang terbaik dalam menjalankan amanah ini,” ucap Wewengkang.
Penyerahan surat peperintah ini disaksikan oleh Asisten I Pemerintahan Umbase Mayuntu, Asisten III Rivino Dondokambey dan Kepala BKPSDM Johanes Katuuk.